![]() |
Danpusenkav Mayjen TNI Eko Susetyo Kunjungi Yonkav 11/MSC. Foto: Ist |
Setibanya di Markas Yonkav 11/MSC, Mayjen TNI Eko Susetyo mengikuti Shalat Jumat di Masjid Al-Ikhlas, yang berada di tengah kompleks asrama Batalyon. Usai pelaksanaan ibadah, Danpussenkav melanjutkan agenda peninjauan ke garasi ranpur, untuk mengecek secara langsung kondisi kelayakan kendaraan tempur yang dimiliki satuan tersebut.
Kegiatan kemudian diteruskan dengan pengarahan kepada seluruh prajurit Yonkav 11/MSC. Dalam arahannya, Mayjen TNI Eko Susetyo menekankan pentingnya keikhlasan dalam menjalani setiap tugas maupun tantangan kehidupan sebagai prajurit TNI.
“Apapun yang terjadi dalam kehidupan prajurit harus dijalani dengan ikhlas, dan selalu dekat dengan Tuhan,” ujarnya.
Pada kesempatan itu, Danpussenkav juga menyampaikan kesan positif terhadap prajurit Yonkav 11/MSC, yang menurutnya membanggakan sebagai prajurit baret hitam Kavaleri.
Sementara itu, pesan Danpussenkav yang dibacakan oleh Danyonkav 11/MSC, Letkol Kav Fajar Hapsari Nugroho, S.I.P., M.M., menegaskan bahwa kedekatan dengan Tuhan merupakan karakter melekat bagi setiap prajurit Kavaleri.
“Kedekatan dengan Tuhan itu adalah Kavaleri banget,” demikian pesan yang disampaikan kepada seluruh prajurit.(*)
Reporter: Slamet A
Editor. : Armia Jamil

Posting Komentar